Jumat (15 September 2023), Fakultas Ekonomi dan Bisinis Islam menggelar kegiatan Sosialisasi Format RPS dan Instrumen penilaian mahasiswa (Kartu Soal UTS dan UAS) yang bertempat di AULA FEBI. Materi pada kegiatan kali ini disampaikan oleh Ketua Prodi Perbankan Syariah Nur Shadiq Sandimula, ME dan Ketua Prodi Ekonomi syariah Fitria Ayu Lestari Niu, M.S.A., Ak. yang berpengalaman mengikuti pelatihan PKDP (Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula) yang diselenggarakan oleh UIN Sunan Ampel Surabaya dan UIN Alauddin Makassar.
Kegiatan tersebut dipandu langsung oleh wakil Dekan I FEBI Dr. Ridwan Tabe, S.Pd.,M.Si, dimana dalam pengantarnya menyampaikan urgensi kegiatan ini untuk dapat menghasilkan keseragaman format dan bentuk RPS yang digunakan di lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam yang sesuai dengan Permendikbud No 3 tahun 2020 tentang SN-Dikti. Struktur komponen dalam RPS ini disusun tujuannya untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa dalam mencapai target pembelajaran sesuai dengan CPL dan CPMK yang diajarkan oleh setiap dosen dalam mata kuliah.
Peserta yang diundang dalam kegiatan ini adalah seluruh dosen pengampu mata kuliah semester ganjil 2023-2024 di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Kegiatan ini mendapat respon yang positif dari peserta yang hadir dibuktikan dengan berbagai respon pertanyaan yang disampaikan pada sesi tanya jawab. Apresiasi juga disampaikan oleh Kapus Pengabdian LP2M Dr. Munir Tubagus, S.Kom., M.Cs yang juga ahli dalam teknologi pembelajaran: “Terus terang saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, sangat menarik dan penting apa yang disampaikan oleh para pemateri, namun perlu adanya dukungan fasilitas dan infrastuktur kampus yang memadai” demikian tanggapannya.
Nampak yang hadir juga dalam kegiatan ini Dekan FEBI Dr, Radlyah hasan Jan, M.Si, Wakil Dekan 1 Dr. Ridwan Tabe, M.Si, Wakil Dekan 2 Dr. Nurlalila Harun, M.Si, Wakil Dekan III Dr. Syarifuddin, M.Ag, Sekprodi Perbankan Syariah Chadijah Haris, MM, Sekprodi Ekonomi syariah Lilly Anggrayni, M.S.A, Ketua SPI Dr. Hj. Nur Fitry Latief, SE., M.S.A., Ak., CA., CGRM, Ketua Gugus Kendali Mutu Nurul Azizah Azzochrah, ME, dan sejumlah dosen yang memang berasal dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam maupun dosen luar fakultas yang mengajar di FEBI.
#FEBIUnggul
#FEBIProfesional
-
Next Post
Family Gathering Keluarga Besar FEBI