Kamis (30 Juni 2022), mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis IAIN Manado untuk program Sarjana menjadi bagian yang diwisuda di Hotel Sutan Raja. Pada wisuda ini, susunan acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan yaitu “Indonesia Raya”, pembacaan kalam ilahi, dan doa pembuka. Sambutan oleh Rektor yaitu Delmus Puneri Salim, S.Ag., M.A., M.Res., Ph.D menyampaikan untuk mengajak dan berdoa kepada orang-orang yang sudah mengembangkan IAIN Manado, dan bagi para wisudawan untuk bertingkah laku yang baik di lingkungan masyarakat.

Pada kesempatan ini, Prof Hamdan Juhannis (Penulis Buku Melawan Takdir) mengemukakan kemajuan IAIN Manado tidak terlepas dari UIN Alauddin Makassar. Para sarjana harus menjadi yang inovatif dan kreatif, serta mampu menghadapi segala tantangan. Gubernur Sulawesi Utara yang diwakili oleh Kepala Biro Perekonomian SETDAPROV SULUT, Lukman Lapadengan turut hadir menyampaikan sumbangsih IAIN Manado yang berkualitas dan berkembang sesuai Tridharma Perguruan Tinggi.

Selanjutnya pembacaan wisuda terbaik oleh Warek I Dr. Ahmad Rajafi, M.HI, salah satunya Wisudawan Terbaik dari FEBI yaitu Usman Djamalullall dengan IPK 3.83 (Predikat Pujian) dari Program Studi Ekonomi Syariah. Selanjutnya pembacaan nama-nama wisudawan/ti oleh Wadek 1 Dr. Andi Mukaramah Nanguleng, M.Pd.

Post a comment

Your email address will not be published.

Related Posts